Untuk Sekian Kalinya, Kordiv Pengawasan Gelar Rapat Koordinasi Online
|
Untuk Sekian Kalinya, Kordiv Pengawasan Gelar Rapat Koordinasi Online
Jambi, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Sesuai Kordiv Pengawasan Bawaslu Provinsii se-Indonesia menggelar rapat koordinasi online antara Koordinatir Divisi Pengawasan, Mohammad Afifuddin bersama Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antarlembaga Bawaslu Provinsi se-Indonesia, pada Senin pagi (30/03).
Anggota Bawaslu Provinsi Jambi Fahrul Rozi, S.Sos yang juga Kordiv Pengawasan Bawaslu Provinsi melanjutkan dengan melakukan rapat koordinasi dengan Kordiv Pengawasan Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi, yang berlangsung Senin Siang (30/3).
Menurutnya, tadi ada beberapa hal yang disampaikan dari hasil pengawasan perkembangan di Provinsi Jambi serta Kabupaten/Kota yang Pilkada, oleh Bawaslu Kabupaten/Kota. ”Jadi ada beberapa poin yang harus dilakukan oleh Bawaslu Kabupaten/Kota,a adalah memastikan penonaktifan PPK Dan penundaan pelantikan PPS, dan membuat laporan berjenjang,,”ujarnya.
Selain itu, ia juga meminta agar Bawaslu Kabupaten/Kota agar meningkatkan pengawasan, terkait dengan Bakal calon yg melakukan kegiatan kampanye terselubung saat wabah covid-19, serta memastikan setiap pengawasan di tuangkan ke dalam form A baik secara online maupun offline.
“Jajaran Bawaslu Kabupaten/Kota untuk terus melakukan pengawasan, dan mengantisipasi kampanye terselubung, dengan tetap memperhatikan kondisi dan protokoler kesehatan penanganan Covid-19, dan melaporkan setiap perkembangan secara online, serta menuangkannya ke form A baik secara online maupun manual,” pintanya.
Rapat koordinasi online ini, diikuti oleh Kabag Pengawasan Pemilu dan Humas, Kasubbag Pengawasan, serta Kordiv Pengawasan Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi. (*)
Sumber : Humas Bawaslu Provinsi Jambi