Lompat ke isi utama

Berita

Tidak Ada Satu Pun TPS, Tanpa Ada Pengawas TPS!

Tidak Ada Satu Pun TPS, Tanpa Ada Pengawas TPS!
JAMBI - "Kita ingin tidak ada satu pun TPS tanpa ada Pengawas TPSnya. Pengawas TPS merupakan garda terdepan dalam pengawasan pemilu saat pungut hitung."Demikian disampaikan Komisioner Bawaslu Provinsi Jambi, Rofiqoh, saat membuka Rapat Koordinasi (Rakor) di Swissbel Hotel Jambi, Rabu (26/9). Diketahui Rapat Koordinasi (Rakor) ini dihadiri oleh Bawaslu Kabupaten/Kota Se Provinsi Jambi. Masalah yang di hadapi dalam perekrutan Pengawas TPS ini tentu berbeda pada setiap daerah, antara lain belum terpenuhinya kuota alias sepi nya pendaftaran, sampai dengan syarat - syarat lain yang memang tidak sesuai kualifikasi seperti usia dan pendidikan minimal.  Namun apa pun tantangannya kedepan, Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota Se Provinsi Jambi tetap akan menjemput bola dalam perekrutan Pengawas TPS. Disela - sela rapat tersebut, Bawaslu Provinsi Jambi juga memperkenalkan pegawai barunya. Untuk diketahui Bawaslu Provinsi Jambi mendapatkan tambahan tenaga profesional sebanyak 6 orang. 6 Orang PNS baru dilingkungan Bawaslu Provinsi Jambi ini terdiri dari 2 putra daerah dan 4 orang dari luar provinsi. "Namun pada prinsipnya tidak ada perbedaan, bila semua sudah menyatu, kita semua merupakan satu keluarga besar dan akan bahu membahu dalam memajukan lembaga kita tercinta ini, Bawaslu Provinsi Jambi."-Ujar Rofiqoh Pebriyanti.   Penulis & foto : Fajar
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle