Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Launching Tadarus Pengawasan

Bawaslu Launching Tadarus Pengawasan

Bawaslu Launching Tadarus Pengawasan

Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi Jambi mendampingi Anggota Bawaslu RI Lolly Suhenty, S.Sos.I., M.H. dalam kegiatan Launching Tadarusan (Tadarus Pengawasan) di Kantor Panwaslu Kecamatan Jambi Timur.

Bawaslu Provinsi Jambi bersama Bawaslu RI Launching Tadarus Pengawasan. Hal ini dilakukan untuk mendekatkan pengawasan pada masyarakat. Rabu (18/1)

Tadarus Pengawasan ini dilakukan di Panwaslu Kecamatan Jambi Timur Kota Jambi yang dihadiri Ketua dan anggota Bawaslu Provinsi Jambi dan Anggota Bawaslu RI Lolly Suhenty.

” Dalam rangka pemilu 2024 mendatang kami ingin mengajak masyarakat untuk ikut mengawas pemilu bersama-sama, ” Ujar Lolly.

Menurut Lolly peran serta masyarakat dalam pengawasan sangat diperlukan, apalagi banyak tokoh masyarakat yang akan terlibat dalam pengawasan, seperti Ketua RT, Tokoh Agama dan tokoh adat.

” Ini juga menjadi metode untuk mendekatkan diri dan tidak berjarak pada masyarakat, ” Katanya.

Dalam pemilu 2024 mendatang diharapkan terjadi ruang kolaborasi yang banyak, sehingga semua kalangan terlibat.

“Sebaik-baik pengawasan adalah melibatkan masyarakat, ” Katanya.

Sementara itu anggota Bawaslu Provinsi Jambi Fachrul Rozi mengatakan kegiatan ini merupakan strategi Bawaslu untuk mendekatkan diri kepada masyarakat.

” Tadarus itu artinya mengkaji dan mempelajari, jadi kalau tadarus Pengawasan artinya mengkaji soal pengawasan pemilu, ” Katanya

Besar harapan agar masyarakat sadar dengan pengawasan pemilu, sehingga tercipta pemilu yang bersih.

Menariknya dalam kegiatan ini dirangkai dengan menabuh rabana dan makan nasi kebuli daging kambing.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle