Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Berikan Santunan Kecelakaan Kerja

Bawaslu Berikan Santunan Kecelakaan Kerja
Bawaslu Berikan Santunan Kecelakaan Kerja Jambi, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Jambi, kepada jajaran pengawas Pemilu ad-hoc, memberikan santunan kepada jajaran pengawas yang mengalami kecelakaan kerja, saat bertugas pada 17 April lalu. “Pemberian santunan kepada pengawas Pemilu ad-hoc ini merupakan perhatian dari Bawaslu atas dedikasi dan kerja keras mereka yang sudah ikut serta dalam menyukseskan Pemilu 17 April lalu,” ungkap Anggota Bawaslu Provinsi Jambi Fahrul Rozi, S.Sos di Kabupaten Bungo Selasa (20/8), yang didampingi oleh Ketua, Anggota dan Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten Bungo. Dikatakannya, sebelumnya juga sudah diberikan santunan kecelakaan kerja di Kabupaten Batanghari dan Muaro Jambi oleh Ketua Bawaslu Provinsi Jambi Asnawi R, M.Pd pada akhir pekan lalu. “Saat ini juga dilakukan pemberiaan santunan kecelakaan kerja di Kabupaten Merangin, Sarolangun, Bungo, Tanjab Barat, dan terakhir nanti di Sungai Penuh,” kata Koordiv Pengawasan ini. Dijelaskannya, pemberiaan santunan ini diserahkan langsung oleh masing-masing Anggota Bawaslu Provinsi Jambi, dan sudah dilakukan verifikasi faktual dan kajian secara hukum oleh tim verifikasi Bawaslu Provinsi Jambi. “Jadi ada 11 orang penerima santunan kecelakaan kerja kepada pengawas Pemilu ad-hoc mulai dari pengawas TPS, PPL dan Panwascam,” jelasnya. Dalam pemberian santunan ini, Bawaslu Provinsi Jambi juga ucapkan terima kasih atas kinerja dan dedikasinya pengawas Pemilu ad-hoc. “Kesuksesan Pemilu 2019, tidak terlepas dari peranan semua pihak, khususnya bagi jajaran Pengawas Pemilu ad-hoc yang berada di ujung tombak pengawasan, dan musibah yang dialami ini bukan kehendak kita, namun kehendak dari Allah SWT, semoga tidak menyurutkan semangat mereka ke depan untuk bergabung kembali ke lembaga pengawas Pemilu dalam momentum pilkada 2020,” tutupnya. (*) Sumber : Humas Bawaslu Provinsi Jambi
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle