Lompat ke isi utama

Berita

Anggota Bawaslu Paparkan IKP di Korem 042 GAPU

Anggota Bawaslu Paparkan IKP di Korem 042 GAPU

Anggota Bawaslu Paparkan IKP di Korem 042 GAPU

Jambi, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Anggota Bawaslu Provinsi Jambi Afrizal, S.Pd.I., MH menjadi Narasumber dalam Kegiatan " Melalui Binkom Pejabat Intel/PAM TNI Kewilayahan dengan Instansi terkait Bersinergi  dalam menghadapi perkembangan situasi menjelang Pilkada serentak 2020 di Wilayah Provinsi Jambi", yang berlangsung di Gedung Balai Prajurit Korem 042/Garuda Putih Komando Daerah Militer II/Sriwijaya Komando Resort Militer 042/Garuda Putih (Korem 42 GAPU) Kamis (12/3).

Dihadapan jajaran Korem 042 GAPU, Kordiv Penyelesaian Sengketa menjelaskan bahwa berdasarkan hasil Indeks Kerawanan Pemilu (IKP), yang baru di rilis oleh Bawaslu RI, menempatkan Provinsi Jambi berada pada peringkat ke 4 dari 9 Provinsi yang melaksanakan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur tahun 2020.

“Ini menunjukkan bahwa pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020 di Provinsi Jambi, berada pada kategori rawan, maka perlu menjadi atensi semua pihak dan jajaran pemerintah, TNI dan Polri, sebagai upaya pencegahan,” ujarnya.

Selain itu, yang mengejutkan bahwa Pilkada Kota Sungai Penuh paling rawan pertama di Sumatera dan peringkat 8 secara nasional masuk kategori rawan tertinggi. “Ada empat demensi yang menyebabkan Sungai Penuh paling rawan. Salah satunya yakni konteks sosial politik yang sub demensi nya adalah netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN). “Sungai Penuh itu demensi sosial politiknya paling tinggi adalah netralitas ASN. Ini indikator paling dominan,” ucapnya.

Kemudian ada pemberitaan uang dan jasa kepada pemilih. Termasuk kemungkinan adanya perubahan hasil rekapitulasi di tingkat PPS hingga PPK. “Demensi sosial politik itu ada 15 poin. Ini yang menyebabkan Sungai Penuh paling rawan di Sumatera,” tegasnya.

Sementara itu, untuk Kabupaten Bungo masuk pada peringkat 212 dengan level 3. Untuk Kabupaten Tanjung Jabung Timur ada pada peringkat 218 dan masuk pada level 3. “Untuk Kabupaten Tanjung Jabung Barat masuk pada peringkat 91 dengan level 4. Sedangkan untuk Kabupaten Batanghari pada level 94 dan masuk pada level 4. Semua kategori ini adalah rendah,” tambahnya. (*)

Sumber : Humas Bawaslu Provinsi Jambi

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle